35.443 WARGA KAB BANDUNG MASIH BUTA HURUF

SAPA – Hingga kini, 35.443 warga Kabupaten Bandung masih buta huruf. Mereka tersebar di 31 kecamatan.
Kepala Seksi Kesetaraan dan Pendidikan Masyarakat Bidang Pendidikan Nonformal dan Informal (PNFI) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Bandung, Tedi Priatna membenarkan data BPS tahun 2010 tersebut.

Warga yang masih buta huruf berjumlah variatif di setiap kecamatan. Namun yang tertinggi berada di Kecamatan Cimaung, 1.428 orang, Arjasari 1.364 orang, Pacet 1.338 orang, dan Baleendah sebanyak 1.178 orang. Mereka rata-rata berusia 17-60 tahun. Sedangkan kecamatan yang angka buta hurufnya relatif kecil yakni Dayeuhkolot, Pasirjambu, dan Cicalengka.

“Sebenarnya pada 2009 lalu, kami sudah mendeklarasikan bahwa Kabupaten Bandung telah bebas buta huruf. Namun ternyata dari data BPS masih ada. Mungkin ini terjadi karena kami tidak melakukan pembinaan berkelanjutan terhadap yang telah bebas buta huruf ini,” ujar Tedi Priatna.

Sebagai tindak lanjut dari data BPS ini, pada 2014 ini, pihaknya akan melakukan kembali pemberantasan buta huruf terhadap 10 ribu warga buta huruf atau sekitar 60 persen dari 17.643 orang. Jumlah tersebut merupakan sisa penanganan dari 35.443 orang yang dilakukan dari 2010 lalu.

“Kami menargetkan, pemberantasan buta huruf ini akan selesai pada 2015 mendatang. Selain itu, agar penanganannya tuntas sehingga tidak muncul lagi, kedepannya kami melakukan penanganan berkelanjutan,” ujarnya.

Sumber: Umar Alam Korda SAPA Kabupaten Bandung
                                                                               Kemiskinan – Penanggulangan Kemiskinan – Melawan Pemiskinan – Pengentasan Kemiskinan – TKPKD – Angka Kemiskinan – Data Kemiskinan – Musrenbang – PNPM Mandiri – IKRAR – Jamkesmas – Jamkesda – JKN – BPJS – KUR – BSM – BLSM – PKH – Raskin

Terkait lainnya:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *